Cantik itu sakit?
Cantik itu butuh pengorbanan?
Kalian setuju nggak dengan peryataan tersebut?
Aku pribadi setuju siy, karna untuk mendapatkan sesuatu yang kita inginkan itu tidak semudah membalikan telapak tangan, harus ada usaha, modal, waktu dan pengorbanan. Meskipun begitu banyak wanita yang rela merasakan rasa sakit, agar terlihat cantik.
Aku sendiri merasakan itu, karena kecantikan itu bukan hanya dijaga dari dalam, tapi perawatan dari luar juga perlu. Apalagi saat ini klinik kecantikan sudah banyak dan semakin canggih. Makanya nggak heran kalau mengunjungi klinik kecantikan sudah menjadi kebutuhan bagi beberapa orang, khususnya para wanita. Why?
Me dan Mbak Rini yang Membantu Treatment Blue Light |
Soalnya melakukan facial treatment dapat mengembalikan kesehatan dan kecantikan wajah kita, dan banyak manfaat lainnya yang bisa kita dapatkan. Manfaat dari facial treatment yang paling terasa adalah rasa nyaman pada kulit yang bersih dan sehat. Namun, dengan catatan perawatan yang kita lakukan harus sesuai dengan jenis kulit yang kita hadapi dan sesuai dengan kebutuhan kita.
Selain itu, lakukan perawatan wajah di klinik kecantikan terpercaya, memiliki reputasi baik, dan konsultasikan dengan Dokter terlebih dahulu. Beberapa waktu lalu aku melakukan perawatan di Kusuma Beauty Clinic Pondok Indah. Aku memutuskan untuk melakukan treatment Facial Blue Light.
Pengalaman Perawatan Blue Light di Kusuma Beauty Clinic Pondok Indah
Siang hari itu dengan menggunakan Ojek Online, aku tiba di Kusuma Beauty Clinik daerah Pondok Indah. Setibanya di lokasi, security langsung menyambut aku dengan ramah dan membukakan pintu. Setibanya di resepsionis, aku diminta untuk mengisi data terlebih dahulu dan keluhan wajah yang aku alami.
Karena saat ini aku sudah menginjak usia kepala 3, tentu saja hanya dengan melakukan perawatan cuci muka saja tidak cukup, dan permasalahan yang aku alami karena jenis kulit aku cenderung kering dan banyak aktivitas diluar rumah, sehingga membuat kulit wajah jadi mudah kusam.
Konsultasi dengan dr. Fiona yang Ramah |
Tidak menunggu lama, saya ditemani oleh Mbak Rini langsung menuju ruang treatment. Dalam ruangan ber AC ini Mbak Rini memulai treatment Facial Blue Light, dan ini dia langkah-langkah perawatanya :
Cleansing
Tahap pertama wajah aku dibersihkan terlebih dahulu dengan menggunakan susu pembersih yang dioleskan secara merata ke wajah, sambil dipijat.
Scrubing
Kemudian dilanjutkan dengan pemakaian scrub, yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati. Aku benar-benar menikmati pijatan Mbak Rini, dan menikmati serangkaian perawatan yang aku terima ini.
Penguapan dan Pembersihan Komedo
Perawatan selanjutnya adalah penguapan, setelah selesai scrubing, mata saya ditutup dengan menggunakan kapas dan di uap mulai bagian dahi, pipi kanan dan kiri, dan bagian dagu, masing-masing waktunya 5 menit. saat diuap ini, nggak terlalu panas qo, soalnya Mbak Rini akan bertanya apakah terlalu panas atau tidak.
Setelah itu, Mbak Rini mulai membersihkan komedo yang ada di bagian hidung dan sedikit rasa sakit saat Mbak Rini memencet atau menghilangkan jerawat-jerawat kecil yang ada di bagian dahi. Salah satu permasalahan yang aku sering alami dari dulu, jerawat kecil-kecil ini dan ada satu bekas jerawat yang masih berbekas dan berwarna hitam. Mbak Rini sangat telaten, bagian hidung juga dibersihkannya dengan sangat hati-hati.
Proses Pembersihan Komedo |
Pemberian toner
Setelah proses pembersihan komedo, selanjutnya pemberian toner untuk menghilangkan bekas merah akibat pembersihan komedo. Kemudian dioleskan anti radang dengan menggunakan alat high frequency selama 3 menit, yang manfaatnya untuk menghilangkan bengkak-bengkak dan merah-merah pada wajah setelah rangkaian pembersihan komedo dan jerawat kecil, selain itu bermanfaat juga untuk menutup pori-pori pada wajah.
Pemberian Serum
Karena pada bagian dahi aku banyak jerawat kecil-kecil, langkah selanjutnya adalah pemberian pemberian serum. Serum ini bermanfaat untuk menghilangkan agne atau jerawat. Mbak Rini juga menginformasikan kepada aku, karena setiap hari aku menggunakan hijab, maka bagian dahi lebih mudah berkeringat dan hal inilah salah satunya yang menyebabkan jerawat muncul.
Cleansing
Setelah melewati rangkaian diatas, dan aku pindah ke ruangan lain untuk perawatan selanjutnya, perawatan dimulai dengan membersihkan wajah aku menggunakan susu pembersih. Wangi dari cleansing ini segar dan aku suka dengan wanginya.
Sinar Blue Light
Ini adalah gong dari rangkaian treatment yang aku lakukan di Kusuma Beaty Clinic Pondok Indah yaitu Sinar Blue Light dengan menggunakan aat bellalux selama 10 menit. Sebelum dilakukan penyinaran mata aku ditutup dengan menggunakan kacamat khusus, supaya mata kita tetap aman dan nyaman selama penyinaran berlangsung.
Manfaat dari Sinar Blue Light ini adalah peradangan jerawat agar cepat kempes, menyamarkan bekas jerawat, dan untuk mengencangkan kulit wajah. Oiya ketika penyinaran ini berlangsung aku juga nggak merasakan sakit dan aman.
Treatment Blue Light Selama 10 Menit |
Finish
Setelah 10 menit lamanya, akhirnya rangkaian treatment Sinar Blue Light aku selesai juga, tapi sebelumnya ada tahapan terakhir yaitu pemberian masker topengcolagen plus agne, saat pemberian ini agak sedikit terasa perih, karena sebelumnya wajah aku habis dilakukan penyinaran.
Namun, tak lama kembali terasa nyaman, setelah menunggu sekitar 15 menitan masker aku dibuka dan terakhir wajah aku dibersihkan kembali dengan toner menggunakan tisu basah.
Proses Treatment Blue Light ini sekitar 1,5-2 jam, lalu aku kembali ke ruang tunggu dan menemui Dokter cantik Fiona. Setelah perawatan selesai dr. Fiona memberikan cream perawatan dari Kusuma Beauty Clinic yang terdiri dari dua cream, yang pertama cream pagi dan siang yang digunakan 2-3 dalam sehari. Lalu cream yang kedua cream malam, dan untuk penggunaan cream malam ini dr. Fiona menyarankan untuk mengoleskan pada wajah aku sedikit saja.
dr. Fiona juga bilang bahwa perawatan yang aku lakukan ini aman dan tidak memiliki efek jangka panjang, jadi setelah treatment tidak masalah jika aku ingin menggunakan alat make up.
Melly, dr. Fiona dan Me After Perawatan Wajah Di Kusuma Beauty Clinic Pondok Indah |
Aku datang ke Kusuma Beaty Clinic pada jam 11.30 WIB dan selesai sekitar jam 14.00 WIB. Setelah beberapa saat selesai treatment merah-merah pada wajah aku muncul namun ini nggak lama, merah-merah pada wajah aku menghilang dengan sendirinya.
Hasil Setelah Treatment
Hasil Setelah Treatment
Secara keselurahan aku suka siy sama treatment Blue Light ini, soalnya sebelumnya banyak komedo seperti bruntusan atau biang keringat pada bagian kening aku, setelah melakukan treatment ini jadi berkurang dunk!
Oiya cream yang diberikan oleh Dokter Fiona yang diproduksi sendiri oleh Klinik Kusuma ini ternyata cocok di wajah aku. Bekas jerawat yang menghitam di bagian kening aku, berangsur mulai tersamarkan dan yang paling aku suka lagi kulit wajah aku semakin kenyal dan halus.
Trus jadi lebih melembabkan githu, soalnya khan jenis kulit aku cenderung kering. Tapi setelah penggunaan cream pagi dan siang, serta cream malam dari Klinik Kusuma jadi selama 2 minggu, jadi lebih maksimal hasilnya.
Selain ruangan perawatan yang nyaman, dilakukan dengan tenaga yang ahli di bidangnya, untuk harga treatment di Klinik Kusuma ini juga relatif terjangkau qo!
So, guys begitu lah pengalaman aku melakukan perawatan Blue Light di Kusuma Beauty Clinic. Buat kamu yang sudah pernah melakukan perawatan di Kusuma Beauty Clinic share yuk pengalaman kalian di kolom komen.
Semoga bermanfaat ya!
See U di next post...
Kusuma Beauty Clinic Pondok Indah
J;. Metro Pondok Indah No.28 Jakarta Selatan12310
IG : @kusumabeauty.id
Aku baru mulai pakai sepaket cream perawatan dari klinik kusuma, semoga cocok Alhamdulillah aku tidak berjerawat tapi kusam dan ada sedikit kerutan di sekitar mata mungkin karena efek usia yg sudah 37 tahun, semoga kulit wajahku cocok pakai cream perawatan Bio kusuma, biar tidak ganti2 cream & pindah2 lagi klinik kecantikan 🤲😇
BalasHapusAlhamdulillah, semoga makin kinclong dan sehat ya kulitnyaa..
HapusKak biaya nya berapa yaa?
BalasHapusUntuk perawatannya nanti tergantung jenis perawatan apa yg kamu butuhkan Kak.
Hapus